Mohammad Ramadhan Sebut DPD PAN Parimo Harus Lebih Fokus Menjalin Silaturahim Ketingkat Kecamatan
PARIMO, nuansapos – Dalam rangka reformasi Partai PAN Sulawesi Tengah setelah melakukan silaturahmi dan konsolidasi organisasi bersama Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Sulawesi Tengah, Partai ini semakin diminati pengurus DPD PAN Parigi Moutong.
Acara silaturahmi tersebut berlangsung di Aula Hotel Anutapura, Kelurahan Kampal Kabupaten Parigi Moutong, Senin (05/01/2026).
Dalam arahannya, Sekertaris DPW PAN provinsi Sulawesi Tengah Mohammad Ramadhan Maulana menyebut, pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Parigi Moutong harusnya lebih fokus menjalin silaturahmi ketingkat Kecamatan.
Wakil rakyat Kabupaten Poso terus mengingatkan kepada kader PAN yang berada di Lima daerah pemilihan (dapil) untuk selalu menjaga hati rakyat serta selalu membantu kepentingan mereka saat berada diwilayahnya masing-masing.
“Konsolidasi partai PAN yang dilaksanakan pada awal Januari 2026 akan bisa menjadi bagian dari agenda strategis yang menjadi haraPAN dalam memperkuat soliditas internal partai sekaligus menata struktur organisasi secara lebih efektif, khususnya di tingkat kecamatan sebagai basis utama pergerakan partai PAN hingga ke-akarnya” ujar Mohammad Ramadhan.
Kehadiran partai PAN di Parigi Moutong harus bisa bersentuhan langsung dengan masyarakat.
Hal ini kami sampaikan bahwa partai PAN hadir untuk pengabdian kepada masyarakat melalui program visi dan misi yang sudah menjadi haraPAN periode berikutnya.
“Jika mendapat wasillah, akan ada jembatan partai sebagai haraPAN menuju sebuah kemakmuran rakyat, asal jangan juga partai PAN hanya digunakan untuk kepentingan pribadi” tegas Ramadhan dihadapan kadernya.
Dia menyebut, penguatan struktur tersebut diharapkan dapat meningkatkan efektivitas koordinasi internal, serta bisa memperlancar komunikasi politik dan mampu memperluas jangkauan gerakan partai hingga ke tingkat akar rumput.
Dia menekankan bahwa kedepannya melalui konsolidasi akan mampu mendapatkan suara yang sebanyak banyaknya karena merupakan fondasi utama bagi keberlangsungan organisasi partai politik.
Jika partai PAN sudah memiliki struktur rapi, kader akan solid, dan kesamaan visi akan lebih siap menghadapi dinamika politik yang terus berkembang dan tidak ada kolaborasi dalam menyusun strategi yang bijak, maka organisasi ini tidak akan berjalan sesuai petunjuk AD/ART yang sempurna.
“Konsolidasi ini bukan sekadar silaturahmi, tetapi juga ruang evaluasi dan penyelarasan langkah seluruh struktur partai, dari tingkat wilayah hingga daerah,” urai Anggota DPRD Kabupaten Poso ini. (Sumardin-Pde)