TOKYO, NP – Seorang pria yang dicurigai membakar gedung studio animasi Kyoto Animation di Jepang diduga melakukan aksinya karena dendam karena merasa karyanya dijiplak dan telah merencanakan pembakaran itu sebelumnya. Sedikitnya 33 orang tewas dalam pembakaran yang disebut sebagai pembunuhan massal terburuk di Jepang dalam dua dekade. Berdasarkan keterangan seorang saksi yang dilansir Reuters, tersangka, seorang pria berusia 41 tahun, “tampaknya tidak puas, dia tampak marah, meneriakkan sesuatu tentang bagaimana dia telah dijiplak” Media melaporkan bahwa pria tak dikenal itu berteriak “Mati!” Sebelum menyiram pintu masuk kantor Kyoto Animation dengan cairan yang tampak seperti bensin dan membakarnya, pada Kamis sekira pukul 10:30 pagi. Api baru dapat dipadamkan hampir sehari kemudian, pada Jumat, sekira pukul 6:20 pagi. Pihak berwenang mengatakan bahwa kebakaran itu menewaskan 33 orang dan membuat 10 lainnya dalam kondisi kritis. Insiden tersebut merupakan pembunuhan massal terburuk sejak serangan yang diduga sebagai pembakaran disengaja di Tokyo menewaskan yang 44 orang pada 2001. Kantor berita Kyodo yang mengutip pernyataan pihak berwenang melaporkan bahwa 19 dari 33 korban yang tewas telah ditemukan, mayat-mayat mereka menumpuk di tangga ke atap dari lantai tiga. Petugas pemadam kebakaran tiba beberapa saat setelah api mulai berkobar menemukan pintu ke atap ditutup tetapi bisa dibuka dari luar. Para korban kemungkinan berusaha melarikan diri ke atap ketika kebakaran terjadi, namun justru menemukan diri mereka terjebak. Kyodo menyebutkan bahwa ada 74 orang di dalam gedung saat kebakaran terjadi. Menurut laporan media Jepang, seorang pria yang mirip tersangka pergi ke pompa bensin pada Kamis dengan dua kaleng berkapasitas 20 liter. Dua kaleng, ransel, dan troli ditemukan di dekat lokasi itu, dan gambar televisi menunjukkan apa yang tampak seperti lima pisau panjang yang diletakkan oleh polisi sebagai bukti. Tersangka telah ditahan dan dibawa ke rumah sakit karena mengalami luka-luka bakar yang parah. Kyoto Animation atau yang dikenal dengan nama KyoAni adalah studio yang didirikan pada 1981. Studio yang berkantor di pinggiran Kyoto itu telah memproduksi serial-serial anime populer seperti “K-On” dan “Melancholy of Suzumiya Haruhi”.(oke)
Beranda Internasional 33 Orang Tewas, Pembakaran Studio Animasi Jepang Jadi Pembunuhan Massal Terburuk...