1 Warga Sulteng Positif Terpapar Corona

0
744

Kadis Kesehatan Kota Palu, dr. H. Husaema Abd Rahman (Ft.Istimewa)

PALU NP – Walaupun sudah berusaha dihindari namun hal mengerikan itu akhirnya terjadi juga.


Berdasarkan data resmi pemerintah, 1 warga Jl. Maleo Palu, Sulawesi Tengah dinyatakan positif Corona.

“Benar satu pasien yang tadinya sempat dirawat di Undata Palu, dinyatakan positif corona,” ujar sumber kepada media ini.

Menguatkan pernyataan sumber, Kepala Dinas Kesehatan kota Palu, dr. H.Husaema Abd Rahman membenarkannya. Menurutnya pasien tersebut merupakan pasien 01 yang sebelumnya terdeteksi mengalami radang paru-paru dan terindikasi TBC namun setelah di lakukan tes laboratorium terkonfirmasi jika yang bersangkutan positif corona.

“Belakangan, setelah hasil laboratoriumnya tiba, pasien 01 itu dinyatakan terkonfirmasi corona,” jelas Husaema kepada wartawan yang mengkonfirmasinya (NP05)

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here