3 Perwira Pangkat Mayor Personil Kodim 1311/Morowali Tinggalkan TNI, Dandim: Teruslah Berkarya

0
521

MOROWALI, Sulawesi Tengah- Kodim 1311/Morowali melepas 3 prajurit terbaiknya berpangkat Mayor yang sudah memasuki purna tugas atau memasuki masa pensiun.

Acara digelar di Aula Makodim 1311/Morowali yang beralamat diseputaran KTM Bahomohoni, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, Propinsi Sulawesi Tengah, Kamis (02/02/2023).


Pelepasan 3 Perwira itu dipimpin langsung Dandim 1311/Morowali, Letkol Inf Constantinus Rusmanto didampingi Ketua Persit Kodim 1311/Morowali, Kasdim 1311 Morowali Mayor Inf David Lunta bersama sejumlah personil lainnya, serta 3 Prajurit TNI yang purna tugas yakni Mayor Inf Lanto Noverson, Mayor Inf (HAR) Hamzah dan Mayor Inf (HAR) Yohanes Sepang.

Dalam sambutannya, Dandim Letkol Inf Constantinus Rusmanto mengatakan acara Korps Rapot purna tugas terhadap 3 Perwira Pangkat Mayor di Kodim 1311/Mrw, dirangkaikan penerimaan personil baru masuk satuan yaitu Bintara sebanyak 4 orang.

“Selain pelepasan purna tugas 3 personil kita pangkat Mayor, kita juga menerima personil baru masuk satuan Bintara sebanyak 4 orang,” terang Dandim 1311/Morowali Constantinus Rusmanto yang dikenal sosok low profil itu.

Dalam sambutannya itu, Perwira dua bunga dipundaknya itu menghimbau kepada seluruh personil agar mencontoh pengabdian dan dedikasi serta loyalitas yang telah ditunjukkan 3 Personil purna tugas bisa hingga pensiun pangkat mayor.

Hal ini bukan hal mudah, banyak tantangan maupun godaan sejak mulai mengabdikan diri menjadi TNI tapi semua bisa dilalui. Apalagi dimulai kariernya di TNI dari jenjang Tamtama, sungguh sangat luar biasa bisa diakhir dapat dengan pangkat Mayor.

“Ini perlu kita contoh yah, bisa melewati segala tantangan maupun godaan hingga finish dengan baik mengemban tugas. Ibarat buah benar-benar matang atau masak, mereka (3 Perwira Purna Tugas) senior kita sekaligus panutan kita,” pungkasnya disambut tepuk tangan.

Diakhir, Dandim 1311/Morowali itu berpesan kepada 3 personil purna tugas agar terus berkarya mengukir prestasi ditengah-tengah masyarakat karena pensiun bukan akhir segalanya namun tetap dapat melakukan hal-hal baik yang dapat bermanfaat untuk masyarkat.

“Pensiun bukanlah akhir segalanya, teruslah berkarya, pengabdian yang baik yang selama ini dilakukan teruslah lakukan kepada masyarakat sehingga kehadiran kita benar-benar dapat dirasakan oleh masyarakat,” himbuhnya.

Diakhir acara dilakukan penyerahan cendramata kepada masing-masing personil 3 Perwira Pangkat Mayor yang telah purna tugas itu, sekaligus Poto bersama Dandim 1311/Morowali.

(PATAR JS)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here